Minggu, 06 Agustus 2017

[Sharing] Why zenius?


“zenius??
Apa itu??”

Hhmm..
Jadi, zenius merupakan tempat bimbingan belajar yang menyediakan video-video pembelajaran, disertai segudang soal+pembahasan, dari SD sampai SMA, dan juga ada bimbingan UN nya. Asiknya lagi, zenius juga menyediakan bimbingan Ujian Masuk Perguruan Tinggi seperti SBMPTN, Ujian Mandiri dan yang sejenisnya. Komplit.

Minggu, 01 Januari 2017

Kontemplasi Awal Tahun

1 Januari 2017, 03:00 WIB.

Aku terbangun dari tidurku. Meski sudah berlalu, masih terdengar di telingaku suara-suara kembang api dan terompet bersahut-sahutan yang menandai pergantian tahun. Suatu hal yang sudah biasa dilakukan kebanyakan masyarakat saat ini. Aahh.. 2016 sudah berlalu. Aku tahu itu.

Aku menyunggingkan senyum. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, aku di rumah dan tidak terlalu memedulikan perayaan tahun baru seperti itu. Toh, tidak akan ada yang berubah juga pada suasana di rumahku, selain dari suara-suara dari penyiar TV yang menanyangkan secara live detik-detik pergantian tahun baru.

Tapi, aku memang tidak bisa memungkiri bahwa awal pergantian tahun ini membuatku kembali mengenang berbagai hal yang telah kualami selama 1 tahun ini. Masih teringat di benakku, 3 hal yang sangat berkesan: masa-masa campur aduk di awal-awal tahun menghadapi berbagai ujian akhir kelulusan, kemudian mulai heboh daftar masuk PTN dan semua perjuangan yang telah kulakukan hingga akhirnya di tahun itu aku resmi menyandang status sebagai mahasiswa. Aku kembali menggeleng-gelengkan kepalaku. Bahagia, sedih, haru bercampur jadi satu saat mengenang hal itu.

Itu hanya beberapa, masih banyak lagi hal yang telah kuperjuangkan namun gagal, ada pula hal-hal yang berhasil aku capai dan tak lupa pula banyak hal yang telah ku sia-siakan di tahun itu. Banyak sisi-sisi yang mengalami kemajuan namun di sisi lainnya, banyak yang mengendor.  Hufftt….

Semua hal itulah yang kembali membuatku kembali berfikir, Apakah aku telah melakukan banyak hal yang bermanfaat bagi diriku sendiri dan orang lain? Ataukah di tahun sebelumnya aku malah banyak melakukan hal-hal yang tidak penting dan menyia-nyiakan waktuku?

Entahlah. Namun aku memilih untuk menjawab pernyataan kedua. Karena hal-hal itu akan menjadi pemacu semangat untuk terus berbuat hal positif dengan cara yang terbaik di tahun ini. Dengan begitu, aku akan bisa terus berusaha menjadi pribadi yang memantaskan diri menjadi lebih baik di hadapan Tuhan.

Resolusi tahun ini? Sederhana.
Pertama, Semoga hal-hal yang terbaik dan mampu mendewasakan diriku selalu dihadirkan oleh Tuhan. Karena aku yakin hikmah di balik 2 hal tersebut akan sangat indah.
Dan yang terakhir, semoga aku dapat melakukan banyak hal yang mampu memberikan dampak positif bagi diriku sendiri dan sesama juga menjadi inspirasi banyak orang.



2017. Selamat Datang. 

Rabu, 23 November 2016

[Internet] Menyingkat URL dengan Google URL Shortener

Saling berbagi URL pada orang lain memang merupakan salah satu kegiatan yang menyenangkan karena kita bisa saling bertukar informasi secara cepat dan mudah. Tapi lain halnya jika URL yang ingin kita bagikan terlalu panjang. Selain karena bisa membuat kita kesulitan untuk mengetik ulang URL nya, URL nya pun juga terlihat tidak ringkas dan efektif.
Saat ini, sudah banyak situs yang menyediakan jasa meringkas URL, tapi yang akan dibahas dalam postingan kali ini adalah situs yang bernama Google URL Shortener.

Bagaimana cara kerja nya?

1.       Klik link disini.
2.   Akan ada sebuah kolom di bawah tulisan “Simplify your links”. Salin URL yang ingin kamu ringkas di kolom itu. Klik “SHORTEN URL”
3.   Muncul sebuah kotak dialog. Di bagian atas, akan ditampilkan hasil URL yang sudah diringkas.

Selesai.
Mudah bukan?

Semoga postingan kali ini dapat bermanfaat bagi Anda..


Sampai jumpa di postingan selanjutnya…



[Excel] Mengenal kelompok menu grup Number di Format Cells

Pada postingan kali ini, saya akan membahas tentang beberapa menu yang ada di Grup Number pada Format Cells.
Dikutip dari Excel Help, menu-menu ini berfungsi dalam merubah format tampilan dari data suatu sel tanpa merubah data itu sendiri. Format data ini tidak akan berpengaruh apa-apa jika ingin melakukan suatu perhitungan yang melibatkan data yang sudah di format tampilannya ini. Karena rujukan data yang dipakai dalam melakukan perhitungan terdapat di formula bar.
Cara menampilkannya mudah, cukup blok data sel tersebut lalu kamu bisa pilih macam-macam format yang kamu ingin kan di Tab Number pada Menu Home.
Adapun macam-macam format tersebut antara lain:
1.        General
Di menu ini, data sel ditampilkan apa adanya seperti yang kamu ketik tanpa ada format apapun.
2.      Number
Di menu ini, data sel ditampilkan dalam format angka lengkap dengan bentuk decimal nya. Kamu juga bisa mengatur banyak atau sedikitnya jumlah angka di belakang koma dengan memilih menu “Increase Decimal” atau “Decrease Decimal” yang juga terletak pada Tab Number.
Di menu ini juga kamu bisa memberi tanda pemisah jika angkanya berbentuk ribuan.
Selain itu, kamu juga bisa menampilkan format angka yang berbentuk negative.
3.       Currency
Di menu ini, data angka mu akan ditampilkan beserta simbol dari mata uang tertentu yang bisa kamu pilih juga. Seperti hal nya menu Number, kamu bisa mengatur banyak sedikitnya jumlah angka di belakang koma, tanda pemisah jika angkanya berbentuk ribuan dan menampilkan format angka yang berbentuk negative.
4.      Accounting
Fungsinya sama seperti menu Currency. Bedanya, di Accounting data ditampilkan rata kanan kiri. Biasanya, dalam melakukan perhitungan data, tampilan format inilah yang sering digunakan. Tapi di menu ini, kamu tidak bisa menampilkan format angka yang berbentuk negative. Hanya bisa mengatur banyak sedikitnya jumlah angka di belakang koma dan tanda pemisah jika angkanya berbentuk ribuan.
5.      Date
Sesuai namanya, di menu ini kamu bisa memilih ragam tampilan tanggal. Dari yang bentuknya pendek dan simple sampai yang bentuknya panjang. Tampilannya pun juga tergantung dari lokasi negara yang kamu pilih.
6.      Time
Pada menu Time, data akan ditampilkan dalam format waktu tergantung dari lokasi negara yang kamu pilih. Kamu juga bisa memilih jenis tampilan waktu yang ingin kamu tampilkan pada data waktu di suatu sel. Dan di formula bar, format waktu akan ditampilkan bersama format tanggal.
7.      Percentage
Di menu ini, data angka akan ditampilkan dengan symbol persen. Kamu juga bisa mengatur banyak atau sedikitnya jumlah angka di belakang koma.
8.      Fraction
Di menu Fraction, data akan ditampilkan dalam bentuk pecahan. Kamu pun juga bisa memilih jenis pecahan yang ingin kamu tampilkan pada data suatu sel.
9.      Scientific
Di menu ini, data angka mu akan ditampilkan dalam bentuk notasi perpangkatan yaitu mengganti angkanya dengan format E+n.
10.   Text
Mirip dengan menu general, data pada sel mu akan ditampilkan sesuai dengan apa yang kamu ketik.
11.     Special
Di menu ini, kamu bisa memilih data yang akan ditampilkan dalam bentuk Kode Pos, Nomor Telepon atau Nomor Keamanan Sosial tergantung dari lokasi negara yang kamu pilih.
12.    Custom
Khusus di menu ini, kamu bisa menciptakan banyak format pada datamu sendiri. Contoh nya seperti “5 buah” , “3 kali” atau “4 cabe”.
Caranya, kamu bisa klik kanan sel tersebut dan pilih format sel. Lalu, muncul kotak dialog Format Cells, pilih tab Number, pilih Custom.
Contohnya, di bagian “Type”, ketikkan: #”……”  atau “….”#. Titik-titik itulah kamu bisa masukkan kata-kata seperti buah, kali, cabe dan lain-lain.

Nah, itu tadi pembahasan tentang menu-menu di grup Number pada Format Cells.
Semoga bermanfaat… ^_*


Sampai jumpa di postingan selanjutnya… 

[PowerPoint] Menyisipkan Hyperlink pada Slide PowerPoint.

Banyak cara untuk membuat tampilan slide di PowerPoint menjadi lebih unik, cantik dan tidak menjenuhkan audiens. Mulai dari menambahkan animasi, background yang berwarna-warni sampai memasukkan video ke dalam slide.
Dalam postingan kali ini, admin akan berbagi tips untuk menambahkan suatu hyperlink ke dalam slide PowerPoint. Hyperlink ini berfungsi sebagai sebuah link yang jika suatu kalimat atau suatu objek di klik akan mengarahkan anda kepada slide yang lain atau ke sebuah gambar, atau bisa juga ke sebuah situs tertentu yang anda inginkan. Dengan menggunakan fitur ini, tidak hanya memudahkan operator/presentator dalam melakukan presentasi tapi juga akan menarik perhatian audiens.

Bagaimana langkahnya?
Pertama, buatlah slide baru. Untuk mempermudah anda, coba masukkan salah satu SmartArt Graphic kedalam slide anda dan tambahkan beberapa kata kedalam grafik tersebut.

Kedua, anda bisa memilih cara dalam memasukkan Hyperlink. Anda bisa memasukkan link di balik sebuah kata atau kalimat maupun sebuah gambar atau objek.
Bedanya, ketika anda memasukkan link di balik sebuah kata atau kalimat, makan tulisan secara otomatis akan bergaris bawah dan berwarna biru/ungu.
Jika ingin memasukkan link di balik sebuah kata atau kalimat, blok teks nya lalu klik kanan dan pilih Hyperlink. Jika ingin memasukkan link di balik sebuah gambar atau objek, klik kanan gambar atau objek tersebut dan pilih Hyperlink. Cara lain dalam menyisipkan Hyperlink yaitu dengan meng klik menu bar Insert kemudian pilih Hyperlink.

Ketiga, akan muncul sebuah kotak dialog. Disana akan disediakan beberapa menu link ke beberapa tujuan yang kamu inginkan:
 ·Jika ingin mengarahkan tulisan ke slide lain yang ada dalam file presentasi mu, pilih Place in This Document kemudian pilih slide yang kamu tuju.
 ·Jika ingin menambahkan sesuatu yang di luar file mu, pilih Existing File or Web Page.
 ·Jika ingin menuju ke sebuah dokumen baru atau ingin menciptakan dokumen baru, pilih Create New Document.
 ·Terakhir, jika ingin menuju ke sebuah alamat e-mail, pilih E-mail Address.

Selesai.
Mudah, bukan?




Semoga bermanfaat…


Sampai jumpa di postingan selanjutnya J J J